JAKARTA - Hujan terus mengguyur kawasan Monas, Jakarta. Kendati demikian, massa dari umat Islam tak 'goyang' saat Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) memberikan ceramahnya menjelang pelaksanaan ibadah Salat Jumat di lokasi.
Kepada massa aksi Bela Islam Jilid III itu, Rizieq mengatakan, bahwa Alquran adalah jantung dari agama Islam. Sehingga, jutaan umat Islam yang datang ke Jakarta merupakan cara untuk membela agamanya lantaran telah dilecehkan.
"Dia (Al Quran) merupakan jantungnya umat Islam. Hari ini jutaan umat Islam datang ke Jakarta bukan untuk menghancurkan Islam mereka datang untuk membela Alquran yang telah dilecehkan," kata Rizieq di Panggung Utama, Monas, Jakarta, Jumat (2/12/2016).
Rizieq menegaskan, bahwa umat Islam melakukan Bela Islam Jilid III untuk menegakkan keadilan terhadap hukum di Indonesia. Pasalnya, Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tak kunjung ditahan usai ditetapkan tersangka.
"Dan jangan sekali-kali kita menista agama kepada agama lainnya. Apalagi kepada umat Islam, penista agama adalah pelanggaran terhadap NKRI dan penghancuran kepada Indonesia," tegas Rizieq.
Rizieq berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar meridhoi setiap perjuangan dalam memberla agama Allah SWT. Sehingga, kehadiran jutaan umat Islam ke Jakarta merupakan kemenangan umat Islam yang telah dilecehkan agamanya.
"Mari kita jaga NKRI ini tanpa penistaan agama!," simpulnya.
Pantauan Okezone di lokasi, tak ada sedikit pun umat Islam yang meninggalkan lokasi meskipun diguyur hujan. Lebih dari itu, jutaan massa dari Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI (GNPF-MUI) ini tampak tenang dan khusuk dalam menjalankan ibadah Salat Jumat.
0 coment�rios:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.